SMA Handayani Raih Juara I Lomba Mading 3D Olimpiade Sejarah Tingkat Nasional, Kepsek:  Bukti Kerja Keras

  • Jumat, 08 April 2022 - 21:32:44 WIB | Di Baca : 3609 Kali

 

Seriau,- Olimpiade Sejarah Tingkat Nasional yang dilaksnakan FKIP UNRI beberapa waktu lalu, SMA Handayani Pekanbaru berhasil merebut Juara I Kategori Lomba Mading 3D. Selain merebut juara 1, siswa SMA Handayani lainnya juga masuk finalis Ketegori Lomba Cerdas Cermat.

Keberhasilan siswa SMA Handanani mengharumkan nama sekolah ditingkat nasional langsung direspon positif kepala sekolah." Saya mengapresiasi sekali jerih payah siswa yang berhasil merebut Juara I Kategori Lomba Mading 3D dan masuk finalis Lomba Cerdas Cermat. Prestasi ini menunjukan kualitas akademik siswa SMA Handayani sangat baik," kata Kepala SMA Handayani Pekanbaru Titin Indayani, Jumat (8/4) di Pekanbaru

Sebagai bentuk penghargaan kepada siswa dan guru pembimbing, kata Titin, siswa yang meraih juara diumumkan oleh sekolah dan mengalungkan kembali medali yang diraih siswa. Sedangkan untuk guru pembimbing Ibu Monica, sekolah mengeluarkan kembali sertifikat dan langsung diserahkan kepada guru pembimbing." Jadi baik siswa dan guru pembimbing kita beri penghargaan berupa sertifikat yang dikeluarkan oleh sekolah," kata Titin.

Dukungan lainya yang diberikan sekolah, kata Titin, dengan memberikan suppor kepada siswa untuk mengikuti lomba dan pertandingan baik akademik dan non akademik. Sebab, dengan mengikuti lomba, kemampuan siswa SMA Handayani bisa diuji." Apapun jenis lomba kita selalu dukung, kalau ada waktu saya ikut menyaksikan siswa Handayani berlomba," ujar Titin.

Adapun siswa meraih juara I lomba Mading 3D Olimpiade Sejarah Tingkat Nasional yaitu Michella Maurelia, Lintang Amallya dan Rauzatul Zannah. Prestasi lainnya yang diraih siswa SMA Handayani Pekanbaru yakni berhasil lolos pada Paskibraka Kota Pekanbaru atas nama Daralista Septiani kelas X. (zal)





Berita Terkait

Tulis Komentar